Mari kita Lahirkan Generasi Yang Beriman, Berakhlak Mulia Dan
Terpuji Serta Cerdas, Berprestasi Dan Terampil”
Profil Sekolah
SMP Negeri 30 Padang terletak diatas tanah negara seluas 6.645 m2 , bekas EIGENDOM VERPONDING NO;746/SEB dan telah memiliki sertifikat tertanggal, 1 Agustus 1997 dengan Nomor ; 530.3-147/HP/BPN-1997 dengan pemegang hak Departemen Pendidikan dan Kebudayaan RI di Jakarta.Yang berlokasi di Jalan Baru Andalas Nomor 15 Kelurahan Simpang Haru Selatan Kecamatan Padang Timur Kota Padang.
SMP Negeri 30 Padang didirikan tahun 1956 yang dahulunya bernama Sekolah Tekhnik Negeri Padang dan kemudian tahun 1994 berobah nama menjadi sekolah Lanjutan Tingkat Pertama Pendidikan Keterampilan (SLTP-PPK) sesuai dengan perkembangan Zaman tahun 2000 berganti nama kembali menjadi SLTP Negeri 30 Padang yang sekarang dikenal dengan SMP Negeri 30 Padang.
Gedung yang dipakai sekarang ini adalah gedung eks Sekolah Teknik Negeri Padang dan eks Sekolah Menengah Ekonomi Negeri Padang serta eks Kursus Pendidikan Administrasi Atas ( KPAA )dimana diatas tanah SMP Negeri 30 Padang ini dahulunya berdiri beberapa sekolah sebagai mana yang disebutkan diatas.secara umum dapat digambarkan dan dilaporkan bahwa gedung yang digunakan saat ini usianya sudah tua dan ukurannya tidak standar sebagaimana layaknya ruang belajar menurut Standar Pelayanan Minimal ( SPM )
“Mewujudkan Profil Pelajar Pancasila Merdeka Belajar yang peduli Lingkungan”
- Menjadikan agama sebagai pedoman / dalam pondasi kehidupan.
- Menanamkan keimanan dan ketaqwaan terhadap tuhan yang Maha Esa.
- Mengembangkan kreatifitas dan inovasi dalam pencapaian sumber daya manusia yang berkualitas.
- Mewujudkan keunggulan prestasi dalam akademik dan non akademik.
- Mewujudkan lulusan yang berdayasaing.
- Mewujudkan warga sekolah yang peduli terhadap lingkungan.
- CEKATAN ( CErdas, KrEatif, Terampil dan Peduli LingkungAN )
- STAR BERSERI ( Sekolah Tanpa Asap Rokok Bersih dan Berseri)
Pengumuman
Kegiatan
Berita
Ruang Kelas
Laboratorium
Lapangan Olahraga
Perpustakaan
Sarana untuk menambah softskill dari siswa dan siswi SMP N 30 Padang